Jumat, 06 Agustus 2010

ISL 2011, Kerangka Tim Persisam Lalu Dipertahankan

Pelatih Persisam Hendri Susilo

SAMARINDA, TRIBUN - Ditengah kondisi krisis keuangan yang hanya mendapat anggaran Rp 15 Miliar dari pemerintah daerah Kota Samarinda, tim Persisam Putra Samarinda diam-diam terus mempersiapkan diri menghadapi kompetisi ISL 2010/2011.  Persiapan itu diantaranya pihak manajemen mempertahankan Hendri Susilo sebagai pelatih Persisam. Selain itu, manajemen dan pelatih menyiapkan sejumlah pemain U 21 Persisam yang diseleksi untuk pantas masuk tim Persisam berlaga di ISL.
Hendri, sendiri kini sedang berburu pemain asing dan lokal yang pantas bergabung ke tim Persisam di Jakarta dan Malang Jawa Timur. Ia mencoba melihat kemampuan pemain yang pantas mengganti selepas beberapa pemain lama Persisam pergi. Bahkan, ada rencana tim Persisam paling lambat akan berlatih dan berkumpul pada pertengahan bulan puasa.
Namun, rencana tim Persisam dilatih Hendri masih menunggu instruksi dari GM Persisam. "Rencananya untuk awal mengumpulkan pemain dulu. Tapi, semua tergantung Bapak (Harbiansyah, red). Saya menunggu instruksi. Paling lambat, pemain dikumpulkan pertengahan bulan puasa. Mulai Latihan fisik dulu baru ditingkatkan lagi sampai kompetisi ISL dimulai bulan September," kata Hendri dihubungi melalui via ponsel seluler.
Mengenai, pemain yang akan digaet Persisam, Hendri yang kini berada di luar Samarinda belum melaporkan siapa saja pemain yang harus diikat kontrak kepada manajemen Persisam. "Belum ada yang saya laporkan pemain yang harus dikontrak Persisam. Saya melihat-lihat pemain karena banyak agen-agen. Mana tahu ada yang cocok di tim (Persisam, red). Saya juga ke Jakarta dengan misi yang sama. Tapi belum ada yang saya laporkan ke manajemen," katanya.
Mengenai komposisi tim Persisam dalam kompetisi ISL mendatang, Hendri membeberkan bahwa tim Persisam yang lama tetap dipertahankan. "Yang jelas, kerangka tim kemarin yang dipertahankan. Tapi semuanya belum final," katanya.
Ditanya, kemungkinan perginya striker Zainal Arif dan gelandang serang Denilo dari Persisam, Hendri sudah mempersiapkan pemain pengganti. "Semuanya belum final, dengan mereka pergi, ada ancang-ancang mengganti posisi mereka. Pemain asing ada, pemain lokal ada. Tapi, baru ngomong-ngomong belum bisa diumumkan," katanya.
Sebelumnya, General Manager Persisam Harbiansyah menegaskan akan mempertahankan Hendri Susilo sebagai pelatih. "Hendri, tetap (pelatih, red). Saya diam-diam sudah hubungi Hendri. Tanggal 8 Agustus ini untuk melihat agen pemain asing, Herdiman Kotto (membuat laga persahabatan, red)," katanya saat diwawancarai sejumlah wartawan di kantor DPRD Samarinda, Rabu (4/8) lalu.
Harbiansyah juga mengungkapkan striker tim nasional Thailand, Pipat Tonkaya meminta berhenti dari Persisam. Komposisi tim Persisam yang dipertahankan sekitar 70 persen dimana 30 persen jumlah pemain Persisam dicoret. Salah satu pemain yang bertahan adalah Sembiring yang ingin tetap di Persisam. "Sembiring ingin tetap di Persisam kalau saya manajernya. Tapi kalau bukan, dia terpaksa cari klub lain," katanya. (min)

 U 21 Siap

Menghadapi kompetisi ISL 2010/2011, tim Persisam U 21 telah lebih siap daripada tim seniornya Persisam di kompetisi ISL. Seluruh pemain U 21 dari seluruh Indonesia telah berkumpul dan berlatih dengan pelatih yang ditunjuk Aep.
"Anda perlu tahu sendiri, U 21 Persisam sudah siap untuk ISL. Sudah ada di mess Pusam. Bukan pelatih aja. Pemainnya sudah ada dari seluruh Indonesia," kata Harbiansyah diwawancarai, Rabu (4/8) lalu. 
Tim U 21 ini direncanakan akan menjadi tim Persisam pada kompetisi ISL akan datang. Sehingga manajemen Persisam, tak perlu sulit lagi mencari pemain mahal. "Tidak hanya untuk kompetisi U 21 ISL, tapi juga untuk tim Persisam mendatang. Pelatihnya Aep Berlian bekas pemain Pusam dan adiknya Avip. Pelatih itu terkenal di Indonesia dari bangkalan juga sudah kita tarik," kata Harbiansyah. (min)

Tidak ada komentar: